INSIDE POLITIK– Suasana hangat menyelimuti pertemuan antara Team 11 Insan Pers Lampung Selatan dengan Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Lampung, Hi. M. Hazizi, SE. Kunjungan berlangsung di sekretariat DPW PAN Lampung, Jalan Griya Kencana, Way Halim Permai, Bandar Lampung, Senin (26/5).
Acara diawali dengan sambutan dari Agus Saini, Sekretaris Team 11, dan dilanjutkan oleh Ketua Team 11, Ahmad Sofyan. Dalam kesempatan itu, Ahmad memaparkan tujuan kunjungan, yakni mempererat tali silaturahmi sekaligus memperkenalkan rencana diskusi terbuka yang akan diadakan Team 11 dalam waktu dekat.
Menanggapi kunjungan ini, Ketua DPW PAN Lampung sekaligus Anggota DPRD Provinsi Lampung, Hi. M. Hazizi, SE., mengungkapkan apresiasi atas kepercayaan Team 11 yang menunjuk dirinya sebagai Dewan Penasehat. Hazizi juga mengajak insan pers Lampung Selatan untuk terus mendukung program pembangunan yang tengah berjalan.
“Kita harus bersatu mendukung semua program Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan tanpa membedakan antara Bupati dan Wakil Bupati. Mari kita dorong kemajuan daerah bersama-sama,” tegas Hazizi.
Hazizi turut mengingatkan pentingnya menjaga kualitas pemberitaan yang seimbang dan elegan. “Kritik itu penting, tapi penyampaiannya harus bijak agar tidak menimbulkan konflik atau memojokkan pihak lain. Pers adalah mitra strategis pembangunan, bukan alat pemecah belah,” ujarnya.
Silaturahmi ditutup dengan dialog hangat yang menegaskan harapan agar sinergi antara dunia pers dan politik di Lampung semakin kuat dan produktif ke depannya.***