INSIDE POLITIK — Gilang Ramadhan resmi dilantik sebagai Ketua Umum Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Lampung periode 2025–2028. Pelantikan berlangsung khidmat di Mahan Agung, Kompleks Kantor Gubernur Lampung, Kamis (24/4/2025), disaksikan langsung oleh Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal dan Ketua Umum BPP HIPMI, Akbar Himawan Buchari.
Dalam sambutannya, Gubernur Mirza, yang juga mantan Ketua HIPMI Lampung periode 2008–2011, menekankan pentingnya peran HIPMI sebagai mitra strategis pemerintah dalam mewujudkan pembangunan ekonomi berkelanjutan, baik di tingkat daerah maupun nasional.
“Sebagai pewaris masa depan bangsa, kalian adalah generasi yang akan membawa Indonesia menuju Indonesia Emas 2045. HIPMI harus hadir dengan inovasi dan keberanian dalam berwirausaha,” ujarnya.
Gubernur juga menyoroti pentingnya peran HIPMI dalam pembangunan sumber daya manusia (SDM) unggul, sejalan dengan visi Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto.
“HIPMI tidak hanya tempat berbisnis, tetapi juga kawah candradimuka para pemimpin muda masa depan. Kita butuh SDM yang visioner, adaptif, dan siap bersaing di level global,” tambahnya.
Sementara itu, Gilang Ramadhan dalam pidato perdananya menyampaikan komitmennya untuk membawa HIPMI Lampung ke level nasional. Ia menegaskan bahwa HIPMI bukan hanya tempat tumbuh sebagai pengusaha, tetapi juga ruang untuk bangkit, berbagi, dan berkolaborasi.
“Kami ingin HIPMI Lampung menjadi pusat sinergi lintas sektor. Kami tidak bisa tumbuh sendiri. Butuh dukungan, butuh rangkulan, untuk membangun ekosistem usaha yang berkelanjutan,” ujar Gilang.
Acara pelantikan dihadiri jajaran pemerintah, tokoh-tokoh HIPMI, hingga ratusan pengusaha muda dari seluruh penjuru Lampung. Dalam suasana penuh semangat, Ketua HIPMI sebelumnya, Ahmad Giri Akbar, turut memberikan selamat dan dorongan kepada pengurus baru.
“Teruslah membawa panji HIPMI lebih tinggi. Jadikan organisasi ini tempat tumbuhnya semangat kewirausahaan dan kepemimpinan,” pesan Giri.
Susunan Pengurus Inti BPD HIPMI Lampung 2025–2028:
- Ketua Umum: Gilang Ramadhan
- Wakil Ketua Umum: Kiki Adriano
- Sekretaris Umum: Muhammad Najib DS Ahadis
- Bendahara Umum: Riga Limba