InsidePolitik–Bawaslu Kabupaten Pesawaran telah memanggil dan meminta keterangan kepada Disdik serta KPU Pesawaran terkait laporan ijazah Cabup Aries Sandi DP.
“Iya, jadi tadi kami sudah manggil baik itu KPU terus kita juga manggil Dinas Pendidikan kedua duanya hadir dan kita juga memanggil calon, Bapak Aries Sandi namun belum bisa hadir,” kata Ketua Bawaslu Pesawaran Fatihunnajah.
Dia menjelaskan, Bawaslu Pesawaran akan memanggil kembali terlapor atau calon Bupati Pesawaran, Aries Sandi DP untuk diminta keterangan terkait laporan dari sejumlah LSM ke Bawaslu Pesawaran, adanya dugaan sesuatu tidak semestinya oleh KPU setempat.
“Dan besok pagi, kita akan memanggil kembali Bapak Aries Sandi, selaku terlapor untuk diminta keterangan, ” ujarnya.
Sementara itu, juru bicara (Jubir) dari pihak terlapor, Aries Sandi DP, Edi Natamenggala, saat dikonfirmasi mengatakan yang berhak memberi klarifikasi adalah pihak KPU Pesawaran.
“Pada intinya yang seharusnya diminta keterangan adalah KPU, berwenang memberikan penjelasan dan kita siap siap saja mendampingi jika dibutuhkan. Karena pada tahun 2010 Bapak Aries Sandi DP pernah menjadi Bupati Pesawaran,” ujarnya singkat.
Sebelumnya, Bawaslu telah memanggil dari pihak pelapor dan juga saksi namun hasilnya tidak dipublikasikan ke publik.